Ini adalah lanjutan dari tulisan Bagian Satu dengan judul yang sama Kecap Nusantara. Selain karena kesukaan kami terhadap makanan yang berkecap juga karena kami suka jalan-jalan dan mengumpulkan berbagai kecap dari berbagai daerah di Indonesia. Satu hal yang tetap mengagumkan adalah para pencinta kecap ternyata sangat fanatik dengan pilihannya terutama produk lokalnya. Makanya dari setiap kunjungan, kami berusaha untuk mendapatkan minimal satu jenis kecap produksi lokal untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh.
Karena namanya juga tulisan lanjutan, maka berikut ini adalah kecap-kecap yang 'belakangan' kami cicipi. Setiap kecap punya cirinya tersendiri baik dari warna, rasa dan kekentalannya.
01. KECAP ASLI DARI BANTEN